Apa Itu SiteLink? Apa Manfaat SiteLink Bagi Blog Kita?
Banyak yang bertanya, Apa itu Sitelink? Seperti apa sih sitelink itu? dan apa manfaatnya untuk Blog kita ? Nah, kali ini Fakhrie Share akan memberikan sedikit Penjelasan mengenai Sitelink.
Apa sih SiteLink Itu?
Seperti Apa Sih Bentuk SiteLink Itu?
Nah kalian bisa lihat Gambar diatas itu, itu adalah bentuk sitelink di pencarian Google. Berikut penjelasan bagian-bagian yang terdapat pada sitelink.
Apa sih SiteLink Itu?
Sitelink atau Taut Situs adalah tambahan Pencarian dengan kata kunci dari Judul Blog kita, ibaratnya adalah navigasi dari Blog kita. Sitelink ini diberikan oleh Pihak Google. Anda bisa melihat Sitelink jika anda ingin mengunjungi Blog (tertentu yg sudah mendapatkan sitelink) dengan mengetikkan judul Blog di pencarian Google, pasti ketemu judul blognya dan dibawahnya terdapat/disertai sitelink. SiteLink ini di gunakan sebagai navigasi bagi pengunjung untuk mempermudah menemukan berbagai macam halaman di blog kita.
Kalian bisa lihat blog-blog/website yang sudah terkenal, pasti mempunyai sitelink. Biasanya kalau websitenya bagus, akan dapat 6 sitelink, atau navigasi seperti diatas. Namun, menurut pengalaman admin, Sitelink dari Google ini jumlahnya tidak tetap atau berubah-ubah. Selain itu, jumlah sitelink blog kita jika dilihat dari browser yang berbeda maka jumlahnya akan berbeda. Blog yang sudah memiliki Sitelink berarti sudah di akui oleh Google.
Seperti Apa Sih Bentuk SiteLink Itu?
![]() |
Bentuk Sitelink |
Bagian No. 1
- bagian yang berwarna biru adalah Judul Blog Kita
- bagian yang berwarna hijau adalah alamat blog kita
- bagian yang berwarna abu-abu adalah Deskripsi blog kita
- bagian yang berwarna biru adalah Judul halaman/artikel di blog kita
- bagian yang berwarna hijau adalah alamat halaman/artikel di blog kita
- bagian yang berwarna abu-abu adalah Deskripsi halaman/artikel di blog kita
Apa Sih Manfaat Sitelink Bagi Blog Kita?
Manfaatnya sangat bagus untuk blog kita, antaralain dapat meningkatkan pengunjung dan trafik Blog kita. Selain dapat meningkatkan pengunjung dan trafik Blog, juga blog kita di anggap baik dan lebih profesional dari blog lainnya yang tidak mempunyai sitelink.
Berikut Contoh Website/Blog terkenal yang sudah mendapatkan sitelink dari google :
![]() |
www.fakhrie-share.blogspot.com |
Bagaimana sih Cara mendapatkan SiteLink?
Untuk Cara Mendapatkan Sitelink, akan saya bahas di postingan berikutnya.